Berita  

Sekda Ikut Rakornas Keuangan Daerah 2026 di Ternate, Fokus Optimalisasi APBD dan PAD

TERNATE— Sekretaris Daerah Kabupaten Halmahera Tengah, Bahri Sudirman, SH, M.Hum, menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Keuangan Daerah Tahun 2026 yang diselenggarakan di Hotel Bela Ternate, Kamis (29/1).

Dalam kesempatan ini, Sekda turut didampingi oleh Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Abdurahim Yau, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Moh Fitra U. Ali dan Kepala Bapperida Yunus Ahmad.

Provinsi Maluku Utara menjadi tuan rumah penyelenggaraan kegiatan tahunan ini dengan tema “Optimalisasi Pelaksanaan APBD Tahun 2026 dan Penyusunan APBD Tahun Anggaran 2027”, yang diinisiasi oleh Direktorat Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri.

Rakornas yang diikuti oleh para Sekda, Kaban BPKAD, dan Kepala Bapperida dari seluruh Indonesia ini bertujuan sebagai wadah sinkronisasi kebijakan fiskal antara pemerintah pusat dan daerah.

Kegiatan ini juga menjadi momentum untuk menyelaraskan Rancangan APBD Kabupaten Halmahera Tengah dengan program prioritas nasional dan visi Asta Cita Presiden.

Fokus utama Rakornas mencakup sinkronisasi kebijakan fiskal guna mengantisipasi penyesuaian Dana Transfer ke Daerah, optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) sesuai Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2022 tentang Hubungan Keuangan Pusat-Daerah, digitalisasi pengadaan barang dan jasa, serta pemastikan alokasi belanja untuk sektor pendidikan dan infrastruktur pelayanan publik.

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Gubernur Maluku Utara bersama Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kemendagri, dengan pemukulan tifa sebagai simbol pembukaan. Acara juga menghadirkan narasumber nasional dari BPK, BPKP, LKPP, Kementerian Keuangan, dan Kemendagri.

Dalam kesempatan tersebut, tim dari Kabupaten Halmahera Tengah berharap dapat mengambil pemahaman dan strategi baru untuk meningkatkan manajemen keuangan daerah, sehingga dapat mendorong kemandirian fiskal dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *